Apa yang bisa kami bantu?

A. Pendahuluan

OpenStack adalah platform sumber terbuka yang memungkinkan Anda untuk membangun dan mengelola infrastruktur cloud Anda sendiri. Salah satu tugas umum dalam mengelola cloud adalah mengunggah image ISO yang dapat digunakan untuk membuat mesin virtual. Artikel ini akan membahas cara mengunggah image ISO ke OpenStack menggunakan OpenStack CLI. Dengan menggunakan perintah baris perintah OpenStack, Anda dapat dengan mudah mengimpor image ISO ke cloud Anda untuk digunakan dalam pembuatan mesin virtual.

System Requirements: 

  •  Install paket python beserta dependensinya 
  • Install paket python-openstack 
  • Sudah mendownload RC File pada horizon

Kebutuhan diatas bisa dilihat panduannya pada link berikut ini

B. Upload Image

Untuk mengupload image seperti halnya format ISO melalui openstack cli sangat mudah dilakukan, karena hanya menjalankan satu perintah saja image berhasil diupoad ke Portal Neo atau Horizon. 

1. Login ke server Anda menggunakan SSH, atau bisa dilakukan melalui terminal/console local juga. 

2. Setelah install dan download RC File openstack Anda, silakan execute RC File tersebut dan masukkan password yang valid. 

source “nama_RC_File” (tanpa tanda petik). 

Selanjutnya download image ISO Anda pada environment server/local. 

Sebagai contoh disini menggunakan image AlmaLinux.Anda bisa mendownload image menggunakan perintah wget. 

wget “url/link” (tanpa tanda petik).

3.  upload image dengan perintah sebagai berikut: 

Setelah image berhasil didownload, lalu anda upload image dengan perintah berikut

openstack image create “nama_image” (tanpa tanda petik) --file “path_file_direktori_iso”(tanpa tanda petik) --disk-format iso --container-format bare

Keterangan: 

  • “nama_image”: nama image yang akan dibuat nantinya 
  • “path _file_direktori_iso”: letak direktori dimana file image berada

Tunggu proses uploadnya selesai, jika selesai maka status image akan menjadi aktif. 

C. Hasil

Untuk melihat hasil nya anda dapat menggunakan command berikut 

openstack image list
Gambar 1. List Image

 

Atau jika anda juga dapat melihat image pada Portal Horizon, bisa dilihat pada menu Compute > Image. 

Gambar 2. List Image Di Portal Horizon

 

Anda telah berhasil mengunggah image ISO ke OpenStack menggunakan OpenStack CLI. Ini adalah langkah penting dalam mempersiapkan sumber daya untuk pembuatan mesin virtual di cloud Anda. Dengan menggunakan perintah baris perintah OpenStack, Anda dapat dengan mudah mengelola image dan sumber daya lainnya dalam lingkungan cloud Anda. Pastikan untuk mengikuti panduan ini sesuai dengan kebutuhan Anda untuk memanfaatkan keuntungan penuh dari kemampuan OpenStack dalam mengelola infrastruktur cloud Anda.

Semoga artikel ini dapat membantuAnda. Temukan bantuan lainnya melalui Knowledge Base Biznet Gio. Jika Anda masih memiliki kendala silahkan hubungi support@biznetgio.com.